Nasi Uduk bukan saja terkenal di Jakarta, tapi sudah secara Nasional.
Di Jakarta Nasi Uduk ini dikenal sebagai makanan sarapan pagi, sama seperti nasi liwet, nasi uduk yang terbuat dari beras putih dimasak dengan bumbu-bumbu, yang membuat rasa nasi uduk menjadi gurih dan lezat.
.
Nasi uduk biasa dihidangkan dengan irisan telur dadar dan sambal kacang. Selebihnya banyak juga yang menambahkan semur jengkol, ayam goreng, empal, dan kentang balado.
Bumbu
Garam, Santan, daun serai, daun salam, dan daun jeruk.
Foto : Istimewa